Monday, October 4, 2010

Bisnis di Indonesia



Tugas Pengantar Bisnis







Pertanyaan 1 : Apa saja yang mempengaruhi iklim bisnis di Indonesia ? Jelaskan
Yang mempengaruh iklim bisnis di Indonesia adalah sebagai berikut :
a) Jumlah Penduduk : jumlah penduduk mempengaruhi jumlah permintaan , sehingga semakin banyak permintaan semakin banyak barang yang diproduksi sehingga menghasilkan laba yang banyak , namun ini tidak bersifat mutlak karena daya beli setiap penduduk berbeda .
b) Daya Beli Masyarakat : daya beli masyarakat berarti sampai mana masyarakat dapat membeli barang tanpa menimbulkan kesulitan keuangan setelah ia membeli barang tersebut . Semakin besar daya beli masyarakat semakin besar pula peluang suatu barang untuk dapat laku / laris dipasaran .
c) Selera Masyarakat : selera masyarakat biasanya mengikuti trend yang ada . Sehingga produsen harus mempunyai skill membaca keadaan pasar agar dapat bersaing di dunia bisnis.
d) Perekonomian di Indonesia : tingkat inflasi dan laju perekonomian juga mempengaruhi keadaan pasar . Apabila inflasi tinggi maka daya beli masyarakat akan berkurang . Sehingga menimbulkan kerugian bagi produsen , sehingga produsen harus cekatan , dalam arti dapat membaca keadaan pasar dan menyesuaikan produk dengan harga pasar .
e) Rival / Pesaing yang ada : pesaing merupakan salah satu faktor karena pesaing dapat menjadi penghancur bisnis atau bahkan sebagai motivasi kita saat menghadapi dunia bisnis .
Semakin banyak pesaing semakin banyak atau semakin besar rintangan kita menuju sukses , namun kita harus menggunakan semboyan "fair play" , bermain adil dan sportif tanpa ada jalan dan cara kotor yang digunakan .

Pertanyaan 2 : Mengapa kita perlu belajar bisnis ?
Kita perlu belajar bisnis karena untuk menghadapi dunia sekarang kita tidak bisa mengandalkan satu kemampuan saja . Menurut dosen saya , kita harus mempunyai banyak peluru agar dapat memenangkan sebuah perang . Peluru nya antara lain , hardskill , kemampuan bahasa , softskill , akhlak yang benar dan softskill .
Kita belajar bisnis untuk memenuhi peluru softskill , salah satu fungsi bisnis agar kita dapat membaca keadaan pasar yang ada sehingga membantu kita atau tempat kita berkerja untuk mendapatkan keuntungan yang besar .



No comments:

Post a Comment